Header Ads

Wapres Jusuf Kalla : Kuliah Itu Cari Ilmu, Bukan Ijazah


Lamellongnews.com, Jakarta: Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) meminta kepada para mahasiswa untuk mampu menciptakan inovasi untuk kemajuan bangsa. Kuliah, menurut dia, untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya agar mampu menciptakan inovasi di berbagai bidang, baik bidang informasi, teknologi, serta sosial kemasyarakatan.

"Kuliah itu yang kita kejar adalah ilmu, bukan ijazah. Semua yang mengejar ijazah berarti mengejar kertas, karena ijazah hanya ada di dalam map," ujar JK, saat memberi kuliah umum kepada mahasiswa Universitas Trisakti di Gedung Mahasiswa, Jalan Kyai Tapa No 1, Grogol, Jakarta Barat, Kamis (15/10/2015).

Ia melanjutkan, untuk memajukan bangsa dibutuhkan pendidikan yang baik kepada masyarakatnya. Karena dengan pendidikan, mutu dan kualitas masyarakat Indonesia akan terangkat sehingga mampu menciptakan inovasi di berbagai bidang.

"Semua pertumbuhan membutuhkan teknologi dan entrepreneurship agar menjadi nyata. Inovasi membutuhkan pendidikan yang baik, karena tidak ada kemajuan tanpa awalan, yakni melalui pendidikan," paparnya.

Terlebih saat ini ekonomi dalam negeri sedang tak memiliki gairah akibat pelemahan perekonomian global. Enterpreneur diharap menjadi penopang ekonomi bangsa melalui penciptaan inovasi terhadap bahan baku yang melimpah di Indonesia.

"Negeri ini bersyukur bahwa mempunyai suatu kekayaan alam yang baik, mempunyai penduduk cukup besar. Jadi potensi maju pasti mungkin. Upaya kita dengan mengurangi impor dan memperbesar ekspor dengan meningkatkan produktivitas. Untuk itu butuh entrepreneur dan semangat menyejahterkan rakyat," pungkas JK. 

Sumber : metrotvnews.com
Editor   : Rizal

Tidak ada komentar